Kebayang gak sih dengan mengeluarkan uang hanya 20 jutaan saja, Anda sudah bisa bawa pulang laptop gaming yang berkualitas tinggi? Seperti ASUS ROG G15 ini nih, yang menawarkan spesifikasinya yang begitu mumpuni pada penggunanya. Penasaran gimana spesifikasinya? Simak ulasannya di bawah ini ya, yang pasti gak bakal bikin Anda yang beli jadi kecewa!
- Desainnya Ramping dan Praktis Dibawa
Siapa bilang laptop gaming harus memiliki bobot yang berat dan ukuran yang relatif besar? Dengan body ramping seperti ROG ZEPHYRUS G15 ini pun Anda sudah bisa merasakan pengalaman bermain game di laptop gaming yang berkualitas kok. Bayangkan saja, laptop dengan layar 15 inci ini hanya memiliki ketebalan 19.9 milimeter saja dengan berat 2.1 kilogram.
Dengan desain yang seperti ini, maka Anda tak akan kerepotan saat membawanya ke mana pun, dijamin gak bakal makan banyak tempat kok. Desainnya yang simpel ini juga didukung dengan kreasi di permukaannya yang cakep abis! Anda bisa melihat paduan garis-garis bersih dengan desain yang halus. Kombinasi lampu latar putih dengan keyboard hitam juga membuatnya jadi estetik.
- Daya Baterai yang Tahan Lama Digunakan
Penggunaan dapur pacu berupa AMD RyzenTM pada laptop gaming ini, menciptakan keseimbangan antara daya dan portabilitasnya. Daya akan dialokasikan seoptimal mungkin untuk bermain game atau melakukan pekerjaan lainnya, sehingga Anda bisa menggunakannya dalam jangka waktu lama.
Anda bisa gunakan laptop ini setidaknya selama 9.3 jam untuk melakukan web browsing, serta hingga 10 jam untuk mengakses video playback. Nah, untuk pengisian dayanya sendiri Anda bisa gunakan USB Type-C. Pengisian daya dengan menggunakan cara ini bakal bisa memperpanjang masa pemakaian baterai laptop gaming ini.
- NVME SSD 1 TB Memuat Data dengan Lebih Cepat
Penyimpanan data pada ROG ZEPHYRUS G15 ini menggunakan NVME SSD berukuran 1 TB. Dengan menggunakan SSD ini maka akan bisa mempercepat waktu pemuatan untuk koleksi game Anda. Ruang penyimpanannya pun relatif luas, sehingga Anda bisa menyimpan data lain, tak hanya untuk keperluan game saja, namun juga pekerjaan lainnya.
- Lancar Multitasking dengan Dual-Channel DDR4 Memory
Selain ditujukan untuk bermain game, laptop satu ini juga bisa dimanfaatkan untuk keperluan multitasking. Nah, untuk keperluan multitasking ini, laptop dilengkapi dengan Dual-Channel DDR4 Memory. Jadi, walaupun ada banyak hal yang dikerjakan di laptop, performanya tetap kencang dan stabil.
Jika dibandingkan dengan DDR4-2400, kemampuan membaca data Dual-Channel DDR4 Memory ini lebih cepat 30 persen. Kemampuan menuliskan dan menduplikasikan datanya secara berurutan, 29 persen dan 22 persen lebih cepat dibandingkan dengan DDR4-2400. Apa iya masih ragu untuk membawa pulang ROG ZEPHYRUS G15 ini?
- Didukung Teknologi ROG Overstroke agar Game Lebih Responsif
ROG ZEPHYRUS G15 ini didukung dengan teknologi Overstroke. Dengan adanya teknologi ini, maka pengalaman bermain game bakal jadi lebih responsif, karena keystroke bakal jadi lebih tinggi. Input yang diberikan akan diterima lebih cepat dan lebih mudah, sehingga akurasi Anda bakal lebih meningkat. Ditambah dengan rollover N-key, sehingga Anda bisa menekan tombol secara simultan.
Laptop ASUS ROG G15 dibuat dengan spesifikasi yang begitu mumpuni, yang akan memuaskan penggunanya, khususnya yang merupakan seorang gamer. Mulai dari desain luar hingga hardware dan software yang digunakannya, begitu memaksimalkan performa dari laptop gaming satu ini. Jika ingin laptop gaming yang ringkas dan harganya terjangkau, laptop ini layak untuk dipilih.